Jalur Pendakian Puncak Gunung Genuk atau Gunung Celering Jepara

Jalur Pendakian Puncak Gunung Genuk atau Gunung Celering Jepara. Puncak Gunung Genuk berada di Dukuh Guwo, Desa Blingoh, Kecamatan Donorejo, Kabupaten Jepara. Puncak yang memiliki ketinggian sekitar 700 mdpl ini berada di Gunung Genuk atau bebarapa orang juga nyebutnya Gunung Celering.

Jalur Pendakian Puncak Gunung Genuk atau Gunung Celering Jepara
Jalur Pendakian Puncak Gunung Genuk atau Gunung Celering Jepara

Pendakian Puncak Gunung Genuk, Jepara

Basecamp Puncak Gunung Genuk

Gubuk di jalur pendakian Gunung Genuk Jepara

Untuk saat ini, tahun 2020, Puncak Gunung Genuk belum memiliki basecamp, dan jika kita ingin muncak di gunung ini kendaraan bisa di titipkan di rumah warga atau bisa juga di taruh di gubuk titik awal pendakian yaitu ada di pos perhutani.

Namun tidak sarankan untuk melakukan pendakian pada musim hujan, karena medan di jalur pendakian Puncak Gunung Genuk masih tanah gembur, yang jika kena air hujan akan jadi lumpur dan bisa menempel di sepatu pendaki.

Jalur Pendakian Gunung Genuk Jepara saat hujan
Jalur pendakian puncak Gunung Genuk/ Celering saat hujan

Selain itu jalan makadam menuju pos perhutani sangat licin jika musim hujan. Kendaraan seperti moto susah naik di lokasi ini, kecuali jika kita mengendarai motor cross.

Perjalan Menuju Puncak Gunung Genuk

Kenapa langsung perjalan menuju puncak, bukan menuju pos satu Puncak Gunung Genuk, karena puncak ini belum ada pos pendakian dan titik poinnya di pos perhutani dan puncak.

Perjalan dari pos perhutani sampai ke puncak terbilang singkat, ketika saya melakukan pendakian, hanya membutuhkan waktu sekitar 45 menit untuk sampai di puncak itu pun pelan-pelan karena saat itu hujan dan saya baru pertama kali muncak disini, selain itu saya melakukan pendakian sendirian atau solo hiking.

Dari pos perhutani jalan lurus, jarak 10 meter akan bertemu persimpangan, lurus dan ke kanan. Di persimpangan ini pilih jalur yang lurus dan masuk hutan, dipersimpangan ini tidak ada rambu-rambu atau arah ke puncak.
Persipangan setelah gubuk di jalur pendakian puncak Gunung Genuk Jepara
Persipangans setelah gubuk di jalur pendakian Gunung Genuk Jepara, yang ini ambil lurus

Setelah berjalan sekitar 1 KM dengan mendan selokan batu padas dengan lebar sekitar setengah meter dan jalurnya nanjak, selanjutnya akan bertemu pertigaan. Dan kali ini ambil jalur yang kekanan. Untuk dititik ini kita akan menemukan tanda pita kuning dan merah putih, dan ini lah satu-satunya tanda menuju puncak Gunung Genuk.

Pertigaan di jalur pendakian puncak gunung genuk jepara
Di pertigaan ini belok kanan, mengikuti tanda pinta kuning dan bendera kecil

Setalah masuk di jalur ini, tinggal lurus saja mengikuti jalan tanah ini. Sepajang jalur ini kita tidak akan menemukan persimpangan lagi, hanya lurus ikuti trek.

Bebarapa tanda alam jika kalian di jalur pendakian antara lain, kalian akan menemukan pohon besar di kiri jalur.

Pohon besar di jalur pendakian puncak gunung genuk jepara
Pohon besar di jalur pendakian puncak Gunung Genuk Jepara

Lalu setelah melewati pohon tersebut, kalian akan melewati semak-semak di kanan dan kiri dengan medan tanah merah khas pegunungan.

Berjalan terus, kalian akan menemukan hutan pisang, jika kalian sudah sampai di hutan pisang Gunung Genuk itu artinya 10 menit lagi kalian akan sampai puncak

Hutan pisang di jalur pendakian puncak gunung genuk Jepara
Hutan pisang di jalur pendakian puncak gunung genuk Jepara

Setelah melewati hutan pisang kalian akan melewati hutan bambu, dan setelah hutan bambu yang panjang treknya sekitar 5 menit perjalanan ini, kalian akan sampai Puncak Gunung Genuk, Jepara.

Hutan bambu di jalur pendakian puncak gunung genuk Jepara
Hutan bambu di jalur pendakian puncak gunung genuk Jepara

Puncak Gunung Genuk Jepara

Puncak Gunung Genuk Jepara, tidak begitu luas atau kurang lebih sekitar 20 x 20 meter. Puncak Gunung Genuk memiliki pemandangan Gunung Muria, Pulau Mandalika, Laut Jawa.